Workshop Desain Grafis ISR UPN Veteran Yogyakarta

Desain grafis saat ini memang telah menjadi salah satu kebutuhan yang tidak hanya untuk profesi Informatika mauapun advertising tetapi sudah masuk ke lintas jurusan hal tersebut seperti terlihat dalam event yang di percayakan kepada IMKOM Academy yaitu Workshop dan Pelatihan Desain Grafis ISR UPN Veteran Yogyakarta.  kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari minggu mulai dari jam 8 pagi sampai dengan hampir jam 14.oo wib.

Agenda Workshop dan Pelatihan Desain Grafis ISR UPN Veteran Yogyakarta yang dilaksanakan pada hari libur tersebut nyatanya tidak membuat para peserta malas untuk datang tetapi terlihat sangat antusias untuk mengikuti kegiatan tersebut hal ini terbukti dengan julah peserta yang hampir mencapai 100 orang. dan membuat semakin menarik lagi yaitu dengan adanya voucher yang di berikan oleh imkom academy kepada semua peserta workshop. selain itu juga ada pembagian doorpize dari IMKOM Academy yang di selenggarakan oleh paniatia yaitu dari ISR UPN Veteran Yogyakarta.

ISR (Interdisciplinary Scientific Research) sendiri merupakan kelompok studi penelitian dan pengabdian masyarakat di kampus UPN Veteran Yogyakarta. Dalam kegiatan ini ISR sebagai penyelenggara yang bekerjasama dengan IMKOM Academy.

Materi yang diberikan dalam kegiatan ini lumayan menarik yaitu mulai dari dasar menggunakan tool fokusnya itu ke coreldraw, kemudian selanjutnya materi membuat logo perusahaan maupun produk dari ide yang dimiliki oleh peserta, kemudian dilanjutkan dengan materi membuat kartunama yang representatif serta ada juga membuat sebuah poster atau flyer untuk mempromosikan produk baik secara online maupun offline. terlebih nantinya hasil dari ini bisa di gunakan untuk promosi melalui media internet seperti tren saat ini misalnya instagram, line, facebook, twitter dll.

Terimakasih atas kepercayaan yang diberikan oleh UPN Veteran Yogyakarta kepada IMKOM Academy untuk mengisi kegiatan Workshop dan Pelatihan Desain Grafis ISR UPN Veteran Yogyakarta semog apa yang kami sampaikan bisa bermanfaat untuk semua peserta baik itu bermanfaat untuk kegiatan akademik, bisnis maupun berbagai bidang yang di geluti oleh peserta baik di masa sekarang maupun di masa yang akan datang.

Pelatihan Desain Grafis ISR UPN Veteran Yogyakarta Seminar Desain Grafis ISR UPN Veteran Yogyakarta Workshop dan Pelatihan Desain Grafis ISR UPN Veteran Yogyakarta Workshop Desain Grafis ISR UPN Veteran Yogyakarta